Jumat, 30 Desember 2011

Payudara Besar, Tegang ke Atas, Bulat Semangka, Asli atau Hasil Operasi

Payudara Besar, Tegang ke Atas, Bulat Semangka, Asli atau Hasil Operasi ?
Payudara atau biasa juga disebut buah dada atau pun susu masih dianggap sebagai salah satu daya tarik dari seorangg wanita. Berkaca dari hal itu, maka dari hari ke hari pun jumlah perempuan yang merasa tidak percaya diri dengan ukuran payudaranya semakin meningkat. Sebuah lembaga di Amerika, American Society of Plastic Surgeons menyatakan bahwa di tahun 2010 hampir 300.000 wanita di Amerika melakukan pembesaran payudara.
Tidak hanya di Amerika, di Negara kita Indonesia peminat dari operasi pembesaran payudara juga cukup banyak. Meskipun angkanya masih kecil, tapi peminat operasi plastic ini bisa dikatakan terus meningkat. Di sebuah rumah sakit swasta di Tangerang, pasien yang meminta untuk menjalani operasi plastik termasuk pemasangan implant payudara harus mengantre sampai dua bulan berikutnya.

Fakta tersebut menunjukkan bahwa jalan pintas untuk meraih kecantikan termasuk pengisian implant ke dalam buah dada tidak tabu lagi dilakukan di Indonesia. Bagi lelaki atau pun orang awam pada umumnya sulit membedakan antara payudara asli dan payudara yang sudah dioperasi.
Ciri utama payudara yang ditambah implant (dioperasi plastic) menurut ahli bedah plastic Norman Rowe :
1. Letaknya lebih tinggi / terlalu tinggi
Payudara atau buah dada yang normal adalah terletak di dada sejajar dengan ketiak. Sedangkan buah dada yang memiliki letak lebih tinggi dari posisi tersebut mungkin adalah payudara hasil implant, sehingga kelihatan lebih tinggi dan tegang.


2. Jarak kedua belah payudara begitu dekat
Ketika memasang implant, mungkin dokter menempatkan implant terlalu berdekatan sehingga akhirnya akan kelihatan merapat ke tengah dari dada. Sedangkan payudara yang normal pada wanita memiliki jarak antar kedua belah buah dada kurang lebih 7 cm. dengan adanya implant pada payudar memungkinkan jarak tersebut berkurang cukup banyak sehingga mengakibatkan jarak kedua belah susu atau buah dada terlalu dekat.

3. Berbentuk begitu bundar seperti buah semangka
Mengapa berbentuk begitu bundar seperti semangka dan melon ? bentuk bundar seperti kedua buah tersebut bisa didapatkan karena implant silicon pada operasi payudara akan diletakkan agak ke atas sehingga memungkinkan bentuk yang bundar sempurna. Sedangkan pada payudara alami akan terisi pada bagian bawah, sehingga bentuknya hanya akan menyerupai buah papaya atau alpukat.

4. Bekas luka
Seperti halnya operasi pada umumnya, maka operasi payudara juga akan menimbulkan bekas luka. Bekas luka atau sayatan operasi payudara biasa akan terlihat di bagian bawah dari payudara. Selain di situ juga bisa terdapat di dekat dari puting susu, dekat dengan ketiak, atau bahkan di dekat pusar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar